Pelatihan Pembuatan Kripik "Kingkong" di Dusun Juampet Desa Planggaran Barat Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang Oleh Tim Divisi Ekonomi Kreatif KKN 04 STAMIDIYA Bangkalan





Setelah sukses melakukan pelatihan Pembuatan Kripik Singkong "Kingkong" di dusun Seddang Desa Planggaran Barat tim divisi ekonomi KKN 04 STAMIDIYA kini melakukan pelatihan Pembuatan Kripik Kingkong di dusun Juampet Desa Planggaran Barat bersama masyarakat dan pemuda dusun Juampet.

Salah satu makanan ringan (snack) yang dapat dikembangkan dan bahan bakunya cukup banyak dipasaran adalah kripik singkong. 

Di Dusun Juampet  bahan baku singkong begitu melimpah sama dengan Dusun Seddang dan selama ini hanya dijual secara mentah saja tanpa ada pengolahan untuk menambah nilai ekonomis dari singkong tersebut. 

Salah satu penyebabnya adalah pengetahuan dan keterampilan masyarakat Dusun Juampet dalam mengolah singkong masih relatif rendah. 

Masih redahnya pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam mengolah singkong menjadi kripik yang bernilai ekonomi lebih tinggi, membutuhkan perhatian dari berbagai pihak, tak terkecuali dari KKN 04 STAMIDIYA yang mengabdi di Desa Planggaran Barat Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang .

salah satunya dangan cara melakukan pelatihan bagi masyarakat Dusun Juampet dalam membuat kripik singkong ini.

 Dengan Tujuan dari pelatihan di dusun Juampet ini sama dengan tujuan pelatihan awal di Dusun Seddang yaitu  (1) Meningkatkan keterampilan masyarakat dalam membuat keripik dari singkong yang dapat dijadikan sebaga usaha rumah tangga. (2) Meningkatkan pendapatan keluarga.




KKN 04 STAMIDIYA 2022


             

 

Posting Komentar

0 Komentar